Dalam rangka menunjang kompetensi keahlian yang ideal bagi para peserta didiknya, SMK Negeri Bali Mandara menyelenggarakan program “Belajar Bersama Praktisi”. Pelaksanaan program ini bekerja sama dengan berbabagi pihak Dunia Usaha dan Industri (DU-DI) yang merupakan relasi dari sekolah. Dalam implementasinya, pihak sekolah akan mengundang beberapa dosen maupun praktisi pendidikan dari perguruan-perguruan tinggi. Sekolah juga mengundang tim mekanik, tim ahli, maupun praktisi pengajar dari pihak DU-DI. Mereka diundang ke sekolah untuk mengajar dan memberikan kelas praktikum langsung kepada para peserta didik di tiap program kompetensi keahlian.
Pelaksanaan program Belajar Bersama Praktisi memberikan manfaat yang signifikan, baik bagi sekolah maupun bagi para peserta didik. Dengan berbagai masukan dari pihak DU-DI dan perguruan tinggi terkait, pihak sekolah mendapatkan informasi mengenai kurikulum terbaru yang bisa diadopsi menjadi kurikulum sekolah. Melalui kehadirian pihak DU-DI, pihak sekolah juga mengetahui keterampilan dan kompetensi macam apa yang dibutuhkan oleh DU-DI. Dengan demikian, sekali lagi, pihak sekolah dapat megadopsi program dan kurikulum DU-DI dengan tujuan menyiapkan dan membekali para peserta didik dengan beragam komepetensi terbarukan yang sesuai dengan tuntutan kurikulum pendidikan perguruan tinggi dan tuntutan DU-DI. Kelak, ketika para peserta didik menamatkan pendidikan vokasinya di sekolah, mereka telah siap untuk bersaing dalam dunia kerja dan usaha.